Terhalang restu mama

Discussion in 'Ruang Curhat' started by Himawari rachmina, 20 March 2017.

Silakan gabung jadi member agar bisa posting
  1. Himawari rachmina

    Himawari rachmina New Member

    Sejujurnya aku dan calonku sudah merencanakan ingin menikah, keluarganya juga setuju dan sangat senang, tapi kendala kami yaitu terhalang restu mamaku, aku rasanya marah, sedih, de el el, tapi aku dan dia tetap kekeh, dia juga ga mau pisah, sekarang hampir 2 bulanan mamaku ga mau negur, memang sifatnya seperti ini dari dulu, apa yang seharusnya kami lakukan? melangsungkan pernikahan dengan wali hakim tanpa restu mamaku? Atau bagaimana?
    Tapi sejujur jujur jujurnya aku ga mau pisah, tolong sarannya dong ya
     
  2. Salim

    Salim Active Member

    Innalillaahi jangan pakai wali hakim jika masih ada wali mujbir (ayah & kakek) & wali ab'ad (saudara, paman & seterusnya). Hukumnya harom dan tidak sah memakai wali hakim jika kesemuanya itu masih ada, apalagi jika wali mujbir tidak merestui anda. Jangan ya, bahaya nanti jadi zina karena tidak sah nikahnya.

    Sudah terlalu banyak contoh kezoliman kezoliman yg terjadi dimasa sekarang ini akibat pernikahan yg tidak mendapat restu & doa kedua orangtua. Yg mendapat restu pun, belum tentu bahagia jika keduanya (suami dan istri) itu tidak bertakwa kepada Allah.

    Seorang suami yg takwa, jika dia mencintai istrinya dia akan memuliakannya. Dan jika dia tidak mencintainya, dia tidak akan menzoliminya. Dan begitu pula istri yg bertakwa.

    Saran: Ikuti saran mama papa. Karena tanpa persetujuan papa maka tidak sah nikahnya, bahkan papamu berhak mengawinkanmu walau tanpa persetujuanmu jika syarat syaratnya terpenuhi, tentunya hal ini adalah buat kemaslahatanmu.

    Sejak Desember 2016, saya menemukan forum curhat seperti ini di website sebelah (curhatonline.net). Dan sejak saat itu hingga sekarang saya menemukan forum curhat.com ini, saya benar benar takut sekali sekaligus bertambah kehati hatiannya, terutama dalam persoalan memilih jodoh (perempuan).

    Didalam tradisi keluarga saya, persoalan memilih jodoh itu teramat sangat ketat penyeleksiannya. Dahulu saya tidak begitu menyetujuinya, akan tetapi sekarang ini saya jadi faham betul sebab kehati hatian tersebut ketika telah melihat begitu banyaknya contoh curhat curhat dari pada pernikahan yg hancur zohir & bathinnya akibat tidak mengindahkan ajaran agama sedari awal hingga akhirnya.

    Oleh sebab itu, karena kita adalah saudara seiman, saya secara pribadi mengingatkan kamu agar mengikuti saran mama papamu. Kemudian menghiasi dirimu dengan agamamu. Insya Allah, kamu tidak akan menyesalinya. Amin.
     
    hahachi likes this.
  3. kuro

    kuro Active Member

    apa tidak sebaik nya di bicarakan dulu sma mama mu, ya ada bener nya sih @Salim , cuma kalo masalah hati dan rasa nyaman dah ribet dah urusan nya
     
  4. Salim

    Salim Active Member

    Tidak sulit jika dengan iman. Yg membuat sulit itu adalah sebaliknya.
     
  5. Moonlight

    Moonlight New Member

    Saranku sih perjuangin dulu dg mengajak bicara mamamu. Ajak bicara pelan-pelan, tapi jangan menentang. Sebelum ngajak bicara, kamu juga harus nyiapin poin2 yg ingin kamu sampaikan, dan alasan dari poin2mu tersebut. Insya Allah kalo jodoh pasti akan dimudahkan..
     
  6. Winny

    Winny Member

    Coba dibicarakan dulu penyebab Mama nggak setuju, setelah tahu diskusikan sama calonnya..
     
  7. hahachi

    hahachi Active Member

    ayahmu masih ada? jangan buru-buru mutusin buat nikah tanpa orang tuamu.....

    terkadang memang gitu kita sudah yakin banget bakalan bahagia kedepannya dengan pilihan kita, tapi apakah keyakinan seneng/bahagiamu itu nyata? jangan buru2 mbak soalnya bagaimanapun kalau misal kita bermasalah nantinya kita mau kemana lagi kalo gak ke keluarga?

    soal restu mamamu bisa diusahain kok mbak asal orang yang mau nikahin kamu itu mau ngerti juga dikit aja. insyaAllah ada jalan. karena bagaimanapun sikap mamamu yang gak ngasih restu pasti ada sebabnya. mungkin selama ini mbak sudah merasa berusaha berdua untuk dapat restu mamamu, tapi mungkin caranya saja yang belum tepat.
     
    Moonlight and Salim like this.
  8. Shadow

    Shadow Well-Known Member

    Cari tau kenapa mamamu ga kasih restu. Kalo udah tau coba omongin antara pasangan, kamu, dan mamamu
     

Share This Page