" Penyesalan " yang ingin di " Selesaikan "

Discussion in 'Ruang Curhat' started by M Fadhilah Irfan, 18 July 2017.

Silakan gabung jadi member agar bisa posting
  1. M Fadhilah Irfan

    M Fadhilah Irfan New Member

    Assalamuallaikum Wr.Wb
    Halo Mas / Mba yang saya hormati.
    Saya ingin sedikit bercerita tentang impian dan penyesalan saya.
    Saya saat ini umur sekitar 17-18 tahun
    Sebenarnya saya sudah saat ingin bercerita tentang permasalahan saya ini ke seseorang, hanya saja saya tidak tau harus bercerita ke siapa.
    Dulu saya orang yang bisa di bilang tipe ceria dan terkadang pula cepat marah.
    Ini semua bermula dari saya menginjak bangku pendidikan kelas 6 sd, saya mendapatkan perlakuan yang bisa dibilang membuat saya trauma akan sekolah (bullying).
    Semenjak saat itu mental saya menjadi tidak terkendali dan sering kali pula cepat marah.
    Setelah saya untuk pertama kalinya menginjak bangku smp kelas 1, saya berpikir tentang pembulian akan berubah.
    Ternyata tidak!
    Pada akhirnya saya berpindah - pindah sekolah semenjak kelas 1 smp.
    Saya pindah sekolah 4x, dari yang negeri, swasta, kejar paket, sampai yang terbuka.
    Tapi entah kenapa semua itu tidak ada yang cocok karena waktu itu saya masih trauma.
    Dan saat ini saya telah putus sekolah selama 8 tahun lebih.
    Kalau di pikir - pikir mungkin saat ini saya sudah dalam tahap kuliah.
    Tapi semua itu cuma mimpi bagi saya, saya terkadang iri dengan anak tetangga saya yang masuk kuliah.
    Saya bisa berkata sabar dalam hati saya.
    Saya menyesal dulu kenapa saya tidak sekolah dan mendapatkan perlakuan buruk di sekolah.
    Tapi saya sekarang benar - benar ingin sekolah lagi.
    " Mas / Mba apakah saya yang telah putus sekolah selama 8 tahun masih bisa melanjutkan sekolah? "
    Ijasah yang saya punya saat ini cuma sd.
    Saya hanya berharap bisa menikmati masa - masa sekolah seperti orang yang lainnya.
    Saya sangat berharap besar bisa melanjutkan sekolah lagi.
    Wassallam.
     
    Ima_ likes this.
  2. juzie

    juzie Well-Known Member

    orang tuamu kenapa bisa ngebiarin kamu putus sekolah gitu?
    sebenarnya kamu dibully krn apa?
    klo menurut saya sih mending ambil kursus aja, mumpung kamu masih muda, bisa kursus bahasa dan komputer, klo ortumu org kaya mungkin bisa buka usaha kecil"an gitu
     
    M Fadhilah Irfan likes this.
  3. suleamanchand

    suleamanchand Active Member

    Kejar paket saja,, kejar paket B ( setara SMP ) nanti kejar paket C ( setara SMA ). nanti kalau sudah beres kejar paket bisa dianjutkan kuliah kemanapun, mau ke PTS atau PTN juga bisa..
    tapi biasanya ketika umur masih 17-18 tahun ketika lulus paket B ga bisa langsung ambil paket C harus nunggu setahun atau lebih, karena umurnya masih setara dengan mereka yang di SMA. ( tetapi tergantung lembaganya juga ).

    Masalah ilmu, itu bisa di cari seiring berjalannya waktu, tidak ada kata terlambat untuk belajar. di lingkungan saya juga ada yang ambil paket dan lanjut kuliah, bahkan skarang jadi guru ada juga yang jadi PNS, tergantung nasib juga..
     
  4. banchet

    banchet Member

    yyuuppp.....yupp......bener banget dahhhh
    banyak kok kenalan saya cuman punya ijazah paket c abis itu ikut kuliah.....
     
    M Fadhilah Irfan likes this.
  5. zoyapallas

    zoyapallas Member

    ini jawabannya
    semangat yaa ~~~
     
    M Fadhilah Irfan likes this.
  6. M Fadhilah Irfan

    M Fadhilah Irfan New Member

    Sebenarnya orang tuaku tidak membiarkan ku, hanya saja akunya yang trauma dengan yang namanya sekolah.
     
  7. M Fadhilah Irfan

    M Fadhilah Irfan New Member

    Berarti di waktu umur 17-18 tahun masih ada harapan untuk melanjutkan sekolah?
    Alhamdullilah akhirnya aku menemukan jawaban untuk pertanyaan ku yang sudah lama ingin aku tanyakan.
    Terima kasih banyak, akhirnya aku bisa mengapai cita - cita ku.
     
  8. M Fadhilah Irfan

    M Fadhilah Irfan New Member

    Te
    terima kasih telah memberikan ku sebuah motivasi dan harapan untuk melanjutkan sekolah
     
  9. M Fadhilah Irfan

    M Fadhilah Irfan New Member

    Terima kasih atas semangatnya.
     
    zoyapallas likes this.
  10. Loona

    Loona Member

    Aku tau ko perasaan kakak, emang bullying itu bisa bikin seseorang jadi trauma, aku juga heran kenapa bullying itu ada. Uhm maaf aku nggak tau harus bantu kakak apa, tapi yang penting untuk saat ini, tetap semangat ya menggapai cita cita, semoga kakak sukses kedepannya dan semoga siapa tau kakak bakal punya teman yang peduli sama kakak
     
  11. crowna

    crowna Active Member

    Uda sembuh traumanya?
     

Share This Page